Pages

Jumat, 14 Februari 2014

Petrokimia Pesimistis ke Empat Besar

Petrokimia Pesimistis ke Empat Besar

SURABAYAJika Samator bisa perkasa di Proliga, tidak demikian dengan dengan Petrokimia. Tim yang bermarkas di GOR Tri Dharma Gresik tersebut 'menyerah' dalam perburuan ke empat besar.

Peluang Petrokimia menipis, menyusul kemenangan  Jakarta Electric PLN atas Jakarta BNI 46 dengan angka 3-0 (26-24, 25-15, 25-19), Sabtu(8/2/2014).
Kemenangan ini membuat PLN mengantongi nilai 15 dari sembilan laga. Posisinya kian kokoh di posisi keempat meninggalkan Petrokimia di posisi kelima dengan nilai tujuh.
"Peluang kami hampir pasti sudah tertutup ke empat besar, karena PLN yang jadi saingan kita punya lawan enteng di seri ketiga di Gresik. PLN hanya butuh sekali menang saja," aku Mashudi, pelatih Petrokimia, Sabtu (8/2/2014).
PLN dan Petrokimia dijadwalkan saling bentrok di Banyuwangi, Minggu (9/2/2014). Jika PLN yang menang, maka secara otomatis mereka langsung lolos ke empat besar. Kemudian, jika Petrokimia menang, maka masih menunggu hasil diputaran ketiga di Gresik, minggu depan.
Di Gresik, PLN relatif mudah karena menghadapi tim terbawah klasemen sementara, Jakarta Bank DKI. Satu laga lainnya menghadapi Jakarta Popsivo. Sementara Petrokimia menjamu Bank DKI dan Bank 46. Fat
Asisten pelatih PLN Markoji mengatakan, posisi timnya belum aman ke babak empat besar. "Kami masih butuh satu kemenangan lagi. Kalau mau aman, kemenangan tiga poin," kata Markoji, usai laga, Sabtu (8/2/2014).
Kendati menang dati BNI, Markoji menuturkan, timnya belum menunjukkan permainan bagus. "Kami bermain terlambat panas dan kurang bagus. Permainannya menurun dari sebelumnya," terang Markoji.

0 komentar:

Posting Komentar